Paket Body Rafting Batu Lumpang Pangandaran

Pangandaran Batu Lumpang Body Rafting Package

Body Rafting – Berikut informasi paket body rafting Batu Lumpang Pangandaran. Body rafting Batulumpang cocok untuk kamu yang ingin menjelajahi sungai yang satu aliran dengan Green Canyon & Ciwayang.

Selain Green Canyon, Ciwayang, Citumang dan wisata Santirah, ada satu destinasi wisata body rafting di Pangandaran yang tak kalah menarik untuk kamu kunjungi yaitu objek wisata body rafting Batu Lumpang.

Objek Wisata Body Rafting Batu Lumpang adalah salah satu destinasi wisata Alam di Pangandaran yang menawarkan aktifitas menikmati alam dengan Body Rafting atau jeram.

Terletak di kawasan batuan kapur atau ekosistem karst, Batu Lumpang dikenal dengan nama grand cliff atau tebing agung yang dilewati aliran air dari hulu Sungai Cijulang dan merupakan salah satu spot terbaik untuk body rafting, kayak atau kano, fotografi dan berenang.

Sungai yang mengalir di Batu Lumpang ini adalah Sungai Cijulang yang merupakan aliran sungai yang sama dengan Green Canyon dan Ciwayang Pangandaran.

Batu Lumpang Pangandaran adalah merupakan hulu sungai yang mengalir ke Green Canyon.

Harga Paket Body Rafting Batu Lumpang

Harga paket body rafting Batulumpang Pangandaran standarnya berkisar antara Rp. 85.000 sampai dengan Rp. 150.000/Pax atau per Orang tergantung paket yang disediakan oleh operator body rafting.

Di beberapa operator yang menyediakan jasa paket body rafting Batu Lumpang juga biasanya terdapat harga khusus untuk kuota peserta tertentu atau katakanlah paket Rombongan.

Untuk mendapatkan diskon khusus paket rombongan (kuota banyak), kamu harus nego langsung dengan para operator.

Ada beberapa operator yang menjadi mitra kami yang menjual jasa body rafting Ciwayang Pangandaran yang kamu bisa hubungi melalui iklan-iklan yang tampil di website kami.

Tips untuk Kamu yang ingin harga lebih murah maka datanglah dengan kuota banyak (Rombongan) misalkan 1 bis besar.

Fasilitas Paket Body Rafting Batu Lumpang

Fasilitas yang akan kamu dapatkan pada paket body rafting Batu Lumpang untuk standar paket adalah sebagai berikut ini.

Fasilitas per paket:

  • Tiket masuk Batu Lumpang plus asuransi
  • 1 set peralatan keamanan untuk Body Rafting (baju pelampung, helm, dll)
  • 1-2 orang pemandu
  • Makan 1x (Menu Nasi Liwet + Ayam Bakar/Goreng + Lalapan)
  • Dokumentasi

Note: Per paket biasanya standarnya adalah 5 orang. Akan tetapi kembali lagi ke ketentuan operator yang kamu beli jasanya.

Silahkan pesan melalui iklan yang tampil di website ini.

Panjang Track Body Rafting Batu Lumpang

Panjang track body rafting Batu Lumpang cukup panjang dan tentunya ini akan membuat kamu betah dan puas menyusuri keindahan Sungai Batu Lumpang.

Panjang track body rafting Batu Lumpang adalah track sejauh 2 Km untuk standar track dan 3 Km untuk Ekstra Track.

Ini adalah jarak yang cukup panjang dan kamu akan puas menikmati keseruan dan keindahan alamnya.

Durasi Paket Body Rafting Batu Lumpang

Destinasi wisata body rafting Batu Lumpang dapat menjadi pilihan kamu dalam melakukan kegiatan body rafting bagi yang ingin mengeksplore lebih jauh aliran sungai yang menuju Green Canyon.

Untuk durasi body rafting Ciwayang sendiri, Kamu akan diajak menyusuri Sungai dengan rentang waktu sekitar 2,5 sampai 3 jam lamanya.

Aktifitas Paket Body Rafting Batu Lumpang

Paket Body Rafting Batu Lumpang
Paket Body Rafting Batu Lumpang Pangandaran 2

Untuk Kamu yang membeli paket body rafting Batu Lumpang, kamu akan diarahkan untuk menuju Base Camp atau kantor dari operator penyedia jasa paket body rafting Batu Lumpang.

Di sana, Kamu akan diberikan pengarahan, perangkat keamanan lengkap untuk body rafting dan hal lainnya.

Kemudian kamu akan dibawa menuju titik awal aktifitas body rafting. Kamu akan dipandu oleh guide untuk menikmati keindahan dan keseruan mengarungi sungai di Batu Lumpang ini.

Jalur pengarungan body rafting di sungai Batu Lumpang sepanjang 2,5 sampai 3 kilometer, memakan waktu sekitar 2,5 sampai 3 jam.

Di Batu Lumpang ini kamu akan disuguhkan pemandangan alam yang alami dan indah. Pemandangan alam hijau asri yang berkolaborasi dengan tebing-tebing batuan kapur sebagai daya tarik wisata.

Batu Lumpang ini memang terletak di kawasan batuan kapur atau ekosistem karst, Batu Lumpang dikenal dengan nama grand cliff atau tebing agung yang dilewati aliran air dari hulu Sungai Cijulang dan merupakan salah satu spot terbaik untuk body rafting, kayak atau kano, fotografi dan berenang.

Selain wisata air, Bagi wisatawan yang hobi fotografi, view bukit dan tebing-tebing batu kapur menjadi spot kece yang instagramable untuk berfoto-ria.

Lokasi Wisata Batu Lumpang Pangandaran

Lokasi destinasi wisata Batu Lumpang Pangandaran terletak di kawasan batuan kapur atau ekosistem karst, di Dusun Dukuh 1, Desa Parakanmanggu, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Lokasi destinasi wisata Batu Lumpang berjarak sekitar 26 kilometer dari Tugu Marlin Pangandaran (Pantai Pangandaran). Objek wisata ini ditempuh sekitar 39 menit kendaraan bermotor.

Kamu bisa melakukan pemesanan paket body rafting Batu Lumpang melalui Partner kami yang iklannya tampil di website ini ya guys……

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *