Informasi otomotif cara memperbaiki mobil motor, tips sosial media dan website
Facebook PageIndeks

Daftar Panjang Pickup Pulser Tonjolan Magnet Motor

data panjang pickup pulser magnet motor
data panjang pickup pulser magnet motor

Kurniots.com – Berikut ini daftar panjang pickup pulser atau tonjolan magnet motor dari semua jenis motor Honda Yamaha Suzuki Kawasaki.

Banyak teknis dalam melakukan modifikasi sepeda motor. Dalam hal modifikasi mesin, bukan hanya perkara dapur pacu saja yang dilakukan atau comot komponen motor lain yang sesuai.

Dalam hal modifikasi mesin, sering juga dilakukan pada sektor pengapian yang menjadi salah satu komponen yang di upgrade untuk menghasilkan kualitas pembakaran yang mumpuni.

Beberapa mekanik balap memang mempertahankan sistem pengapian dan hanya sedikit melakukan rombakan pada sistem pengapian bawaan motor seperti halnya hanya mengganti CDI racing namun masih diperuntukan untuk sepeda motor tersebut.

Namun bagi beberapa mekanik yang melakukan modifikasi lebih lanjut, ada kalanya melakukan penggantian komponen pengapian atau adopsi sistem pengapian sepeda motor lain yang dalam hal ini terkadang perlu memperhatikan panjang pickup pulser.

Pulser dan Pickup Pulser

Apa yang dimaksud dengan pulser?

Secara garis besar, pulser motor merupakan sebuah perangkat penting yang terdapat didalam rangkaian mesin kendaraan, khususnya yang memiliki bahan bakar bensin.

Komponen ini terbuat dari besi yang memiliki magnet yang kemudian dililit dengan menggunakan kawat tembaga khusus.

Fungsi Pulser

Fungsi pulser secara singkatnya adalah komponen untuk menentukan waktu yang tepat kapan TCI atau Transistor Control Ignition dan CDI atau Capacitor Discharge Ignition mematikan listrik.

1. Pulser motor negatif

Berlawanan dari pulser positif, letak dari pulser negatif adalah di bagian ujung belakang pulser. Apabila tonjolan magnet melewati pulser, maka akan terbentuk pulser negatif.

Sedangkan jika ujung paling belakangnya melewati pulser maka akan menciptakan pulser positif. Ada beberapa jenis motor yang menggunakan pulser negatif dengan dua kabel seperti Suzuki Satria FU.

2. Pulser motor positif

Jenis yang pertama ini terdapat pada bagian ujung alat dan paling depan dari bagian tonjolan magnet. Apabila ujung belakang pulser yang menonjol melewati pulser maka akan menciptakan pulser negatif.

Pulser positif ini akan berguna ketika advance timing berada di RPM menengah ke atas. Sedangkan pulser negatif akan berguna saat RPM berada di angka menengah ke bawah.

Setiap CDI dan tonjolan Pickup pulser pada sepeda motor ternyata memiliki ukuran panjang pickup pulser dan spesifikasi yang berbeda-beda dan tentunya ketika adopsi cdi atau magnet dari sepeda motor lain, maka hal yang harus diperhatikan adalah mengatur kembali timing pengapian dengan menyesuaiakan panjang pickup pulser.

Untuk melakukannya, tentunya kita harus tahu data ukuran panjang pickup pulser berbagai motor baik honda, yamaha, suzuki ataupun kawasaki.

Daftar Panjang Tonjolan Magnet Pickup Pulser Motor

data panjang pickup pulser magnet motor
data panjang pickup pulser magnet motor

Dari hasil putar sana putar sini, disini saya ingin berbagi dengan agan semua tentang data panjang pickup pulser magnet motor atau tonjolan pulser pada magnet motor barangkali agan sedang mencari cari data untuk melakukan modifikasi pada sepeda motor yang sedang agan garap.

Langsung saja berikut ini data panjang tonjolan magnet pickup pulser motor Honda, Yamaha, Suzuki, Kawasaki dan Bajaj.

Daftar Panjang Pickup Pulser Honda

TypePanjang Tonjolan (mm)SistemType Sinyal / Pulsar 
Supra / Legenda11.3ACSingle – Positif
Kirana14.0DCSingle – Positif
Meg Pro15.4DCSingle – Positif
Tiger 2000 / Phantom24.0ACSingle – Positif
Kharisma / CS138.0DCSingle – Positif
Sonic 125 / CBR38DCSingle -Negatif
Vario / Click38.0DCSingle – Positif
Beat38.0DCSingle – Positif
Blade38.0DCSingle-Negatif
Data Panjang Pickup Pulser Magnet Motor Honda (mm)

Daftar Panjang Pickup Pulser Yamaha

TypePanjang Tonjolan (mm)SistemType Sinyal / Pulsar 
Vega-R / F1ZR57.5ACDouble – Positif
Jupiter-Z / Mio / Nouvo57.5DCDouble – Positif
RX King ACSingle – Positif
Jupiter MX57.5DCDouble – Positif
Scorpio27AC
Data Panjang Pickup Pulser Magnet Motor Yamaha (mm)

Daftar Panjang Pickup Pulser Suzuki

ModelTypePanjang Tonjolan (mm)SistemType Sinyal / Pulsar 
SuzukiShogun 11014DCSingle – Positif
 Smash 11016DCDouble – Positif
 Shogun 12530DCSingle – Positif
 Satria 120 R30DCDouble – Positif
 Satria 150 F39DCDouble – Positif
 Spin / Sky Wave41.7DCSingle -Negatif
 Thunder 12547DCSingle – Positif
 Thunder 25070.7DCSingle – Positif
Data Panjang Pickup Pulser Magnet Motor Suzuki (mm)

Daftar Panjang Pickup Pulser Kawasaki & Bajaj

ModelTypePanjang Tonjolan (mm)SistemType Sinyal / Pulsar 
KawasakiKZX 13038.0DCSingle – Positif
 Kaze R12.0ACSingle – Positif
 Ninja RR9.0DCSingle – Positif
KLX 15038.0DCSingle – Positif
 BajajPulsar 180 / 20044.0ACSingle – Positif
Data Panjang Pickup Pulser Magnet Motor Kawasaki (mm)

Data Derajat Pickup Pulser Motor

Selain data diatas, saya juga informasikan data panjang pickup pulser motor bersumber dari Facebook RextoR dan berikut ini selengkapnya.

Namun sepertinya data berikut ini pengukurannya bukan dalam panjang pickup pulsernya “mm” tapi derajat pengapian atau derajat pickup pulser.

Langsung kalian cari aja berikut ini data derajat pickup pulser motor Honda Yamaha Suzuki Kawasaki & Bajaj.

ModelTypePulser AnglePickup AngleDelta
SUZUKITITAN651550
 SKYWAVE / SPIN1105555
 SKYDRIVE751560
 SHOGUN 125652540
 SATRIA FU551045
 SMASH654520
YAMAHAJUPITER Z821765
 MIO1004555
 VEGA821765
 MX651055
HONDAKARISMA752055
 BLADE591247
 CS1651550
KAWASAKIKX 85551540
 KLX 150651550
 D – Tracker 150651550
Data Panjang/Derajat Pickup Pulser Magnet Motor

Cara Mengukur Pick Up Pulser & Pulser Angle

Cara untuk mengukur Pick Up & Pulser Angle adalah dengan menggunakan busur derajat dan pastikan posisi piston di TMA (titik mati atas). lihat gambar dibawah ini.

data panjang pickup pulser magnet motor
Cara mengukur panjang/derajat pickup pulser

Dalam melakukan modifikasi memang banyak faktor yang harus diperhatikan dan diteliti, namun tentunya riset adalah hal yang harus dilakukan untuk mendapatkan hal yang maksimal.

Semoga dapat berguna dan membantu anda dalam melakukan modifikasi pada sektor pengapian dengan memodifikasi pickup pulser magnet motor. lebih dan kurangnya, saya mohon maaf.

Pertanyaan Seputar Panjang Pickup Pulser Motor

Diantara sekian banyaknya model motor yang keluar di Indonesia, ada beberapa motor yang banyak dicari data panjang pick up pulsernya karena banyak dijadikan motor keperluan balap.

Berikut ini beberapa data panjang pickup pulser motor yang banyak dicari dan ditanyakan.

Berapa panjang pick up pulser KLX?

Untuk panjang pick up pulser Kawasaki KLX adalah: Panjang tonjolan 38 mm, sistem pengapian DC dan Type sinyal Single – Positif. Pulser angle: 65 Pickup Angle: 15 Delta: 50.

Berapa panjang pick up mio?

Untuk motor Yamaha seperti Mio, Nouvo, Vega R, F1Z-R, Jupiter Z dan Jupiter MX 135 panjang pick up pulser sama. Yaitu 57, 55 mm. Yang beda hanya pada angle atau derajatnya jika merujuk pada data yang bersumber dari Facebook RextoR yang kamu bisa lihat pada tabel diatas.

Berapa panjang pick up Shogun 110?

Untuk panjang pick up pulser Suzuki Shogun 110 adalah: Panjang tonjolan 14 mm, sistem pengapian DC dan Type sinyal Single – Positif.

Berapa panjang pick up scorpio?

Untuk panjang pick up pulser Yamaha Scorpio adalah: Panjang tonjolan 27 mm, sistem pengapian AC.

Berapa panjang pick up Jupiter Z & MX?

Untuk motor Yamaha Jupiter Z dan Jupiter MX 135 panjang pick up pulser sama. Yaitu 57, 55 mm. Yang beda hanya pada angle atau derajatnya jika merujuk pada data yang bersumber dari Facebook RextoR yang kamu bisa lihat pada tabel diatas.

Berapa panjang pick up pulser Beat Karbu?

Untuk panjang pick up pulser Honda Beat Karbu adalah: Panjang tonjolan 38 mm, sistem pengapian DC dan Type sinyal Single – Positif.

Berapa panjang pick up pulser Tiger?

Untuk panjang pick up pulser Honda Beat Karbu adalah: Panjang tonjolan 24 mm, sistem pengapian AC dan Type sinyal Single – Positif.

Berapa panjang pick up pulser Revo?

Untuk panjang pick up pulser Honda Beat Karbu adalah: Panjang tonjolan 38 mm, sistem pengapian DC dan Type sinyal -.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *